Huni - Temanmu Cari Properti

Renovasi Rumah Subsidi dan Gaya Renovasi Minimalis

Desain rumah minimalis bisa diterapkan untuk rumah subsidi. Rumah subsidi bisa jadi rumah idaman dengan renovasi yang tepat.


A
Azaria Nur Fadhilah17 Jan 2022 23:35
  • Bagikan :

Renovasi Rumah Subsidi dan Gaya Renovasi Minimalis

Renovasi Rumah Subsidi dan Gaya Renovasi Minimalis

Kebutuhan untuk mempunyai rumah memang akan dialami oleh semua orang. Hal tersebut senada dengan setiap orang mempunyai desain rumah idaman. Ada yang bisa langsung mempunyai rumah idaman, namun ada pula yang harus bersabar untuk mewujudkan rumah idaman.

Oleh karena itu, pemerintah berusaha untuk mewujudkan rumah idaman bagi masyarakat dengan perumahan subsidi yang menawarkan rumah dengan harga terjangkau. Perumahan Subsidi adalah salah satu program pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk mendorong masyarakat berpenghasilan rendah agar bisa mempunyai rumah idaman.

Berdasarkan Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Nomor 242/KPTS/M/2020, untuk rumah tapak mempunyai type rumah antara type 21 sampai dengan type 36 dengan luas tanah antara 60 meter persegi sampai 200 meter persegi. Sedangkan untuk satuan rumah susun hanya memiliki rumah type 21 hingga type 36. Selain itu, rumah subsidi mempunyai fasad rumah yang sama serta menggunakan warna cat rumah yang sama juga.

Nah, kamu mungkin bertanya-tanya apakah bisa merenovasi rumah subsidi? Jawabannya adalah ya, kamu bisa merenovasi rumah subsidi. Tapi, tunggu dulu! Karena rumah subsidi adalah program pemerintah, maka ada peraturan tentang rumah subsidi yang mengikat. Salah satunya adalah persyaratan yang harus kamu penuhi terlebih dahulu sebelum merenovasi rumah subsidi. Buat kamu yang ingin merenovasi rumah subsidi, simak terus artikel Huni ini ya!

Renovasi Rumah Subsidi - Apa Saja Syaratnya?

Cicilan Rumah Harus Lancar dan Sudah Berjalan 5 Tahun

Syarat pertama yang harus kamu penuhi adalah teratur membayar cicilan setiap bulannya sebelum jatuh tempo selama 5 tahun. Jika kamu sudah memenuhinya, maka pihak developer akan memberi izin untuk merenovasi rumah. Namun, jika ternyata belum genap 5 tahun, tapi ada tunggakan cicilan, maka pihak developer tidak akan memberi izin merenovasi.

Namun, jika cicilanmu kurang dari 5 tahun, maka kamu hanya diizinkan untuk menambah dapur dan memasang agar di depan rumah saja.

Tidak Boleh Mengubah Fasad Rumah Subsidi

Rumah subsidi dibangun dengan bentuk fasad rumah yang sama dalam satu kompleks perumahan. Hal ini dilakukan agar mencegah ketidakadilan antara satu rumah dengan rumah yang lain. Kamu bisa mengganti jendela atau pintu dengan desain dan kualitas yang lebih baik, menambah kanopi, membuat pagar di depan rumah, dan mengganti warna cat rumah. Namun, pastikan untuk tidak mengubah bentuk fasad rumah ya.

Menambah Lantai Bangunan Rumah Subsidi

Rumah subsidi pada mulanya hanya mempunyai 1 lantai, tapi kamu bisa menambah lantai bangunan untuk menambah ruang. Namun sebelum menambah lantai cek dulu bahan bangunan yang dipakai, apakah aman jika dilakukan penambahan lantai dan pastikan tidak mengubah tampilan rumah.

Manfaatkan Lahan Sisa Rumah Subsidi

Rumah subsidi berukuran type 21 sampai type 36 dengan luas tanah 30 meter persegi hingga 200 meter persegi. Jadi, bisa dikatakan masih ada lahan sisa yang bisa kamu manfaatkan. Misalnya type rumah subsidi kamu 30/60, maka sisa lahan bisa dipakai untuk taman, menambah ruang, membuat dapur, atau yang lainnya. Jadi, pastikan untuk melihat denah rumah subsidi terlebih dahulu sebelum merencanakan pemanfaatan lahan sisa.

Hanya Boleh Renovasi Ringan

Kamu dilarang melakukan renovasi besar-besaran apalagi sampai mengubah fasad rumah. Misalnya ada kerusakan dalam rumah subsidi, seperti atap bocor, kerusakan instalasi listrik, tembok retak, dan lain sebagainya.

Jangan Mengubah Rumah Subsidi Menjadi Properti Komersial

Rumah subsidi tidak boleh diubah menjadi properti komersial, seperti toko, ruko, cafe, dan lain sebagainya. Hal itu dikarenakan tujuan dari rumah subsidi adalah sebagai rumah, bukan sebagai properti komersial. Namun, kamu bisa menyewakan rumah subsidi jika cicilan sudah berjalan 5 tahun.

Itu tadi syarat merenovasi rumah subsidi yang perlu kamu ketahui. Kamu bisa menjadikan rumah subsidi menjadi rumah minimalis. Kenapa? Karena konsep rumah minimalis bisa diterapkan meskipun lahan dan budget terbatas. Kali ini Huni akan memberi ide-ide renovasi rumah subsidi bergaya minimalis.

Ide-ide Renovasi Rumah Subsidi Bergaya Minimalis

Pilih Warna-warna yang Memberi Kesan Luas

Salah satu cara untuk mengakali agar rumah subsidi bisa terlihat luas adalah dengan menggunakan warna-warna yang bisa memberi kesan luas. Warna cat rumah maupun warna perabot. Agar tidak monoton, kamu bisa memberi aksen dengan lukisan, motif lantai, atau tanaman indoor yang akan membuat rumah semakin cantik.

Maksimalkan Ruang Multifungsi

Ukuran yang mungil, membuat kamu harus bisa memaksimalkan ruangan menjadi ruangan multifungsi. Selain menghemat tempat, rumah kamu akan terasa lebih longgar. Misalnya saja ruang makan yang diletakkan di samping dapur yang bisa digunakan juga sebagai ruang keluarga. Obrolan hangat akan mengalir terlebih saat makan bersama keluarga dan penyajian makanan menjadi lebih cepat karena tidak harus bolak-balik.

Hindari Penggunaan Sekat yang Berlebihan

Hindari penggunaan sekat untuk memishkan ruangan. Meskipun bisa diakali dengan menggunakan sekat fungsional seerti rak dan lemari, tapi jika berlebihan rumah akan terasa sempit. Salah satu cara yang bisa kamu gunakan adalah dengan color zoning atau menggunakan warna cat yang berbeda untuk setiap ruangan berdasarkan dengan kegunaannya. Jadi, meskipun tidak ada penyekat, tapi dengan penggunaan cat yang berbeda di tiap ruangan bisa memberitahu perbedaan fungsi ruang.

Itu tadi syarat renovasi rumah subsidi yang perlu kamu ketahui. Selain itu ada beberapa ide desain renovasi rumah subsidi menjadi rumah minimalis tanpa mengubah fasad rumah. Jangan sampai kamu terkena sanksi karena merenovasi rumah subsidi secara berlebihan dan tidak sesaui dengan aturan.

Huni bisa membantu kamu menemukan rumah idaman. Kamu bisa menggunakan fitur Huni Map untuk mencari rumah di lokasi yang kamu inginkan. Kamu juga bisa melihat detail rumah hanya dari smartphone kamu tanpa harus datang langsung ke lokasi. Jika ada rumah yang menarikperhatian, kamu bisa chat langsung dengan agen untuk bertanya lebih jauh. Jika kamu masih bingung mencari rumah idaman, tenang saja, ada fitur Huni Smart yang akan membantu kamu berjodoh dengan rumah yang tepat sesuai keinginanmu. Dapatkan kenyamanan dalam mencari rumah di Huni tanpa ribet.